Senin, 18 Maret 2013
Layanan Internet yang Sering Digunakan dalam Pembelajaran
Banyak sekali fasilitas-fasilitas yang sisuguhkan dari internet yang dapat kita gunakan untuk menunjang pembelajaran, antara lain :
1. Searching (google, yahoo, altavista)
Searcing merupakan proses pencarian sumber pembelajaran guna melengkapi materi yang diberikan kepada guru. Search engine adalah salah satu fasilitas yang tersedia pada aplikasi untuk mencari data-data/informasi yang ingin kita ketahui.
2. E-mail (yahoo, gmail, dll)
Email biasanya digunakan sebagai media konsultasi dan komunikasi antara siswa dengan guru. karena dengan bantuan e-mail ini, proses bimbingan dan konsultasi dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun. Sering kali kita juga menggunakan layanan email untuk mengirim tugas kepada guru.
3. Blog
Blog dapat meringankan tugas dan beban guru dalam mengajar. Blog akan sangat memudahkan tugas guru, karena segalanya dapat dimasukkan ke dalam blog dan siswa dengan mudah mengunduhnya. Misalnya saja tugas-tugas, modul, dan informasi apapun. Tentunya cara tersebut dapat menghemat waktu, tenaga, biaya, dll. Selain itu fungsi blog bisa digunakan saat siswa ditugaskan untuk membuat blog dan mempostingnya. Kegiatan tersebut menunjukkan sisi aktif dari siswa. Siswa bukan lagi hanya sebagai pelajar pasif yang duduk diam dan menerima materi dari guru, tetapi siswa sudah dituntut untuk berpartisipasi aktif dalam proses belajar mengajar meskipun melalui dunia maya. Dan melakukan adaptasi dalam penggunaan blog serta menjalin relasi dengan pengguna blog (blogger) lain, yang tidak lain adalah siswa dan guru.
4. Jaringan sosial (facebook, twitter dll)
Menerapkan FB sebagai salah satu pusat pembelajaran bisa dengan berbagai cara, mulai dengan mengupdate status, group dan halaman (Fan Page). Tentunya dengan membuat postingan yang berhubungan dengan materi pelajaran. Bisa merupakan materi yang diberikan di sekolah, bisa juga berupa pendalaman materi.
sumber : http://share.pdfonline.com/7ae41a1a9a0e45fcb5b252426136e7ba/TIK.htm
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar